Fitur dan Cara Menggunakan Android

Ini merupakan artikel lanjutan dari Cara Instal Android di Komputer yang telah di tulis sebelumnya. Sekarang ini kami akan menambahkan penjelasan soal berbagai fitur, manfaat dan cara menggunakan aplikasi android.

Android saat ini merupakan salah satu aplikasi handphone pintar yang banyak sekali digunakan di seluruh dunia. Awalnya brand ini dimiliki oleh sebuah usaha yang pada akhirnya dikuisisi oleh Google dan jadilah ia layanan raja dari mesin pencari tersebut dan versinya selalu berkembang dari waktu ke waktu.

Sebelum masuk ke artikel inti soal berbagai fitur android ini sedikit kami sampaikan bahwa pesaing dengan layanan serupa yang juga banyak digunakan adalah IOS. Ini bisa dibilang sejajar kekuatan marketing dan ketenarannya. Namun, yang banyak belum diketahui adalah bahwa sekarang ada satu produk aplikasi juga yang akan dimunculkan yang diciptakan oleh gabungan banyak perusahaan dari Eropa dan Asia yang dipelopori oleh perusahaan besar dari Jepang. Perangkat tersebut diberi nama 'Tizen'. Yang kami ketahui bahwa awal tahun 2014 ini adalah waktu launchingnya.

Fitur dan Cara Menggunakan Android


Berbagai feature di bawah ini mungkin saja ada yang sudah pernah anda gunakan, tapi kami yakin beberapa di antaranya mungkin masih sangat asing dan bisa jadi anda tidak tahu kalau tidak membaca artikel ini.

Menampilkan Kontak di Halaman Depan


Kalau kamu punya langganan nomor kontak yang sering sekali kamu hubungi maka ada baiknya meletakkannya di homepage agar setiap kali ingin menelpon bisa langsung menghubunginya tanpa harus mencari lagi di daftar kontak. Caranya, cari kontak yang sering kamu hubungi lalu, lalu buat shotcut-nya yang nantinya tampil di halaman depan. Ini hampir mirip dengan penggunaan windows pada komputer PC.

Melihat notifikasi tanpa buka kunci tombol

aplikasi androidMasih dengan tema yang mirip. Di sini kamu bisa membaca pesan notifikasi tanpa harus repot membuka tombol kunci hp-mu. Ya sekalipun itu mudah dilakukan, tapi siapa kira kalau kita sibuk hal semacam itu pun malas kita lakukan. Makanya android juga menyediakannya yang mana kamu cukup swap ke bawah pada layar handphonemu dan kamu pun sudah bisa melihat apa saja notifikasi yang masuk.

Koneksi

Jika kamu seorang peselancar internet yang bisa dibilang akan mengalami kepala pusing kalau sehari saja tidak bermain di dunia maya, maka berikut yang bisa kamu manfaatkan:

Android sebagai USB

Inilah enaknya menggunakan software pintar, karena dengan ini kamu bisa melakukan banyak hal, seperti memindahkan data, memanfaatkan hp kamu sebai flashdisk, dan lainnya. Biasanya akan ada tiga pilihan, yaitu koneksi data, charge, dan juga storage mode. Untuk dimanfaatkan sebagai usb maka cukup pilih yang ke-3.

Android sebagai Modem

Di sini kamu tinggal manfaatkan data connection dari layanan sambungan USB di atas.

Sebelumnya kami telah menjelaskan soal text voice dan juga hp yang baik untuk program ini yang bisa kamu kunjungi lewat link artikel sebelumnya yang kami taruh di paragraf pertama di atas.

Kalau mau diurut semua, mungkin akan ada puluhan fitur yang bisa kamu manfaatkan darinya, hanya saja karena keterbatasan waktu kami hanya bisa menjelaskan beberapa saja.

Baca juga : Kumpulan Gambar Lucu dan Cara Melupakan Mantan Pacar

Jika kamu seorang blogger, sebenarnya ini adalah peluang untuk mendulang banyak keuntungan setiap harinya dengan menyediakan berbagai artikel yang membahas soal android. Ini karena yang namanya produk mbah google selalu banyak penggemarnya dan hebatnya lagi selalu saja ada update yang selalu diburu pelanggannya, sehingga dengan demikian blogmu tentu tidak akan sepi pengunjung.
Facebook Twitter Google+

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

×
Back To Top