Cara : Manfaat Susu Untuk Kesehatan dan Ibu Hamil

Cara : Manfaat Susu Untuk Kesehatan dan Ibu Hamil sangat banyak sekali yang merupakan hasil dari beberapa penelitian panjang yang ditemukan satu per satu. Beberapa pakar telah membahasnya yang dituangkan dalam beberapa media offline maupun online. Itulah sebabnya sekarang ada banyak sekali merek susu yang beredar, seperti Anlene untuk tulang, Hilo untuk susu diet, susu Beruang Bear Brand yang mengusung susu murni dan sehat yang tanpa rasa, dancow untuk anak dan balita serta orang dewasa, WRP, Entrasol, Milo, atau juga L-Men untuk perawatan bentuk tubuh pria dewasa dan lain sebagainya yang semuanya itu diperuntukkan untuk kesehatan tubuh dan memperbaiki kualitas badan seserang.

Bicara soal manfaat susu untuk kesehatan, di tengah masyarakat saat ini ada banyak sekali jenis susu yang dikenal, seperti susu kuda liar yang dipercaya baik untuk kejantanan, susu kedelai yang katanya vitaminnya tidak kalah dengan susu sapi dan hewani lainnya, atau pun dari kambing etawa yang dikenal sangat baik untuk kesehatan dan ibu hamil serta susu sapi murni sendiri yang banyak dijajakan di pinggir jalan yang lebih sehat ketimbang susu formula yang telah diberi pengawet dan tidak murni lagi. Nah beberapa di bawah mungkin bisa jadi referensi anda :

Jangan lupa baca juga artikel sebelumnya : Manfaat Madu untuk Kesehatan

Cara : Manfaat Susu Untuk Kesehatan dan Ibu Hamil

Untuk ibu hamil. 
  1. Kandungan kalsium dalam susu sapi dikenal sangat baik untuk membantu perumbuhan janin dalam kandungan apa lagi proses perkembangan tulang rawannya sangat butuh asupan kalsium setiap hari dari apa yang diminum ibunya. Disamping itu bagi ibunya sendiri saat hamil, sebagaimana diungkapkan dari hasil penelitian, bahwa ibu yang mengandung membutuhkan lebih banyak kalsium dari pada perempuan yang tidak dalam keadaan mengandung, sebab penyerapan sari makanan oleh janin dalam kandungan mempengaruhi pula jumlah kebutuhan gizi dari seorang ibu.
    manfaat susu
  2. Untuk susu hamil yang mengandung DHA dan asam folat sudah terbukti sangat baik untuk menambah kecerdasan anak nantinya saat lahir. Apalagi kalau seorang calon ibu meminum susu dengan kandungan minyak ikan sebagai tambahnnya, akan lebih berkahsiat lagi. Selain itu, kegunaan lainnya adalah untuk menghindari terjadinya cacat otak pada bayi. Sehingga banyak minun susu akan membantu mengurangi resiko tersebut.
  3. Kandungan protein dalam susu juga dikenal sangat beragam khasiatnya bagi ibu hamil, seperti pembentukan darah baru karena orang yang mengandung butuh lebih banyak darah itulah sebabnya banyak disarankan minum susu dan kapsul penambah darah, membantu produksi air ketuban dan pembentukan plasenta, sebagai anti bodi bagi ibu dan calon balitanya, serta memperbaiki dan membentuk jaringan tubuh, seperti otak, kulit, tulang, otot, dan hati, baik pada janin maupun sang ibu.
  4. Selain itu, ada banyak lagi kandungan dalam susu, seperti vitamin A, vitamin D, dan zat besi yang semuanya itu mempunyai fungsi dan manfaatnya masing-masing. seperti untuk vit. A baik untukpembentukan jaringan tubuh bayi dan anti infeksi, dan pada vitamin D untuk pembentukan tulang dan darah dan sebagainya.
Susu untuk Kesehatan
  1. Membantu efesiensi atau memaksimalkan kerja otak besar disebabkan kadungan seng, yodium dan leticin yang terdapat dalam susu.
  2. Memperbaiki kekuatan tulang sebagaimana disebutkan di atas yaitu dari kandungan kalsium di dalamnya.
  3. Membuat perasaan lebih tenang dan senang karena kandungan tyrosine di dalamnya mampu menambah hormon kegembiraan berupa unsur serum yang meningkat dalam darah
  4. Untuk ASI sendiri  atau air susu ibu merupakan jenis asupa susu pada bayi yang sangat kaya kandungan yang tidak dapat digantikan dengan jenis lainnya, di antarnya untuk menghindari serangan tumor dalam tubuh, karena fungsinya menjaga jaringan saraf dalam badan seseorang.
  5. Menjaga dinding pembuluh darah tetap stabil saat terjadi tekanan darah tinggi, sebab kandungan potasium dari susu mampu menggerakkan dinding pembulurh darah saat tekanan darah tinggi berlangsung.
  6. Vitamin A yang terdapat dalam susu juga dikenal baik untuk kesehatan kulit sehingga berfungsi juga untuk kecantikan. Selain itu zat besi dan tembaga di dalamnya berfungsi untuk menjaga kulit tetap bersinar dan tentunya membuat wanita yang mengkomsumsinya tampak cantik dan terawat tubuhnya.
  7. Bagi yang membutuhkan penglihatan yang lebih baik, kandungan vitamin B2 di dalamnya juga baik untuk meningkatkan kualitas penglihatan berupa ketajaman penglihatan yang meningakat.
  8. Baik juga bagi sistem syaraf dan jantung untuk menjaga tubuh tetap fit karena manfaatnya yang menjaga keduanya dari kelelahan. dan masih banyak lagi lainnya yang mampu dihasilkan dengan banyak minum susu setiap harinya.
Demikian Cara : Manfaat Susu Untuk Kesehatan dan Ibu Hamil yang dapat kami paparkan kali ini semoga apa yang anda pelajari dari blog Master ini bermanfaat dan dapat menambah kesehatan dan kebugaran tubuh anda. Dan jangan lupa juga untuk mengkomsumsi makanan yang merupakan produk dari hasil olahan susu, seperti keju, yogurt, selai dari susu dan lain sebagainya yang tetap memberi kegunaan bagi orang yang mengkomsumsinya. Baca juga caramster lainnya :
  1. Manfaat Air Kelapa dan Air Putih
  2. Cara : Manfaat Madu, Susu dan Daun Sirsak
  3. Cara : Manfaat Sirsak dan Daun Sirsak
  4. Cara : Manfaat Susu Untuk Kesehatan dan Ibu Hamil
  5. Cara Membuat Website .com lewat Blogspot
Facebook Twitter Google+

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

×
Back To Top