Cara Meninggikan Badan dari Makanan, Olahraga dan Pola Hidup

Memiliki badan pendek memang rasanya tidak enak, untuk itu anda harus belajar bagaimana cara meninggikan badan dengan berbagai tips, apakah itu dari mengkomsumsi berbagai makanan bernutrisi, melakukan olah raga atau gerak tubuh yang direkomendasikan banyak dokter hingga mengatur pola hidup agar dapat dihasilkan tubuh yang tinggi dan kekar.

Untuk berhasil dalam melakukan program peninggian badan kita perlu banyak pengetahuan soal itu. Itulah sebabnya kami sediakan dengan lengkap segala yang barkaitan dengan tema ini. Tapi sebelum itu ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum masuk ke pembahasan inti.

Punya badan tegap dan kekar serta tinggi memang dambaan banyak pria dan demikian pula wanita, hanya saja itu bisa didapatkan bukan hanya karena bapak anda atau mungkin garis keturunan di atas, tapi juga karena usaha yang anda lakukan untuk mewujudkannya. Banyak orang yang bertubuh pendek minder melakukan berbagai hal yang mungkin sangat ia inginkan, seperti memiliki pasangan (istri atau suami) yang tinggi, memilih pekerjaan yang membutuhkan postur tegap dan sebagainya, tapi kenapa kita tidak berpikir untuk mengusahakannya padahal ada banyak jalan menuju roma. Untuk itu mari kita belajar bersama tips di bawah. 

Faktor Yang Mempengaruhi Badan Seseorang Jadi Tinggi

Mengetahui faktornya tentu akan sangat paham apa yang seharusnya dilakukan untuk menghindari atau mungkin mengobatinya. Tapi semua itu tetap tergantung pada kerja keras dan disiplin masing-masing orang dalam mewujudkan apa yang ia inginkan.

Keturunan/Genetik

Untuk penyebab yang satu ini bisa dibilang susah untuk dicari solusinya, misalnya saja karena ayah atau kakeknya memang sudah pendek dari sononya, makanya anaknya juga demikian. Tapi bukan berarti selamanya seperti itu, karena tidak ada yang tak mungkin di dunia ini, kalau mau disiplin mengkomsumsi makan makanan bernutrisi tinggi untuk tulang tentu akan terlihat perubahannya sedikit atau banyak

Pola hidup

Jika anda terbiasa bekerja dengan duduk di depan komputer tanpa diselingi dengan aktifitas fisik yang lebih menantang tentu ini juga jadi penyebab mengapa tubuh anda jadi tidak tinggi. Apalagi kalau terjadi sewaktu masih dalam masa pertumbuhan karena akan sanagat sulit diatasi. Selain itu, jika anda orang tua yang mempunyai anak disarankan untuk tidak membelikan anaknya yang masih SD tas ransel atau slempang, tapi sebaiknya pilih yang menggunakan roda seperti koper karena tidak akan mempengaruhi pertumbuhannya kalau setiap hari harus membawa buku yang berat-berat.
 

Cara Meninggikan Badan dengan Berbagai Usaha

Jika kita ingin berhasil dalam mewujudkan sesuatu, termasuk dalam usaha menambah tinggi badan tentu harus dengan tekad yang kuat dan juga dengan berbagai macam trik yang berbeda dari segala penjuru, apakah itu makanan, ataupun aktifitas bermanfaat lainnya. Nah berikut ulasan lengkapnya :

1.  Makanan peninggi badan

Inilah salah satu faktor penentu untuk bisa berhasil memiliki badan yang tinggi kurus tapi kekar. Intinya di sini adalah dengan mengkomsumsi makanan yang bernutrisi tinggi, khusunya yang mengandung banyak kalsium. Di antaranya adalah :

a.  Brokoli

Sayuran jenis ini sudah banyak ditanam petani Indonesia sehingga sudah mudah didapatkan, ini dikenal sebagai sumber nutrisi penting yaitu sayuran yang dapat memberi khasiat tinggi pada pertumbuhan tulang anda. Diantara yang terkandung di dalamnya adalah nutrisi berupa kalsium. Setiap sajian sayur brokoli di dalamnya mengandung sejumlah 180 mg kalsium.
cara meninggikan badan

b.  Susu kedelai

Ini yang juga sering disarankan para binaragawan, termasuk Ade Rai, karena Susu kedelai dipercaya baik menggantikan manfaat dari susu hewan. Apa yang diungkapkan pakarnya betul karena untuk setiap porsinya mengandung hingga 300mg kalsium. Mereka yang sering mengangkat bahan berat mengkomsumsinya untuk tujuan menambah massa tulang dan otot badan.

c. Kacang Kedelai.

Sering makan tempe dan tahu juga sangat dianjurkan buat anda yang ingin memiliki postur tubuh yang tinggi, asalkan jangan terlalu banyak menggunakan garam karena akan mempengaruhi kandungannya yang katanya mencapai 261 mg untuk tiap porsinya.

d.  Masih ada 6 jenis lainnya di sini : Makanan Berkalsium Tinggi

2.  Olahraga Peninggi Badan

Kalau sudah mengkomsumsi semua makanan yang direkomendasikan, bukan berarti anda sudah akan memiliki badan tinggi dalam sekejap tapi juga harus dibarengi dengan beberapa olahraga penting yang dikenal baik untuk menambah cm ukuran tubuh anda, yaitu

a.  Renang

Ini adalah jenis olahraga yang bisa memaksa anda menggerakkan semua anggota badan anda sekaligus dalam satu gerakan, yaitu kaki, kanan dan otot badan. Itulah sebabnya menjadi jenis olahraga teratas yang paling baik dalam menambah ukuran tinggi badan.

b.  Basket

Aktifitas lari dan melompat pada olahraga basket adalah yang menjadi pemicu cepatnya pertumbuhan tulang anda karena semakin anda melompat maka secara tidak sengaja memberi tekanan tertentu pada bagian tubuh anda sehingga tulang pun akan ikut beradaptasi dan menambah massanya

c.  Voli

Sekalipun banyak yang tidak suka dengan jenis olah raga sehat ini, tapi jangan ditanya soal khasiatnya dalam menambah ukuran tinggi kita. Mengapa demikian? Karena dengan bermain volli kita akan selalu melompat sehingga ukuran dan massa tulang pun akan bertambah mengikuti setiap tekanan dalam tubuh kita.

d.  Ada 4 lagi : Olahraga Lain Peninggi Badan

3.  Pola Hidup Yang Mempengaruhi Tinggi Badan

Kalau sudah paham makanan apa saja yang baik dikomsumsi untuk tubuh anda, serta olahraga jenis apa saja yang baik dilakukan, selanjutnya paham juga bagaimana agar semua usaha tersebut berjalan dan bekerja dengan baik dengan jalan mengatur gaya dan pola hidup anda berikut :

a.  Kurangi Mengangkat Barang Berat

Kalau anda pekerja kantoran mungkin bebas dari masalah ini, tapi bagi yang masih dibawah umur dan dalam masa pertumbuhan kemudian sering mengangkat barang berat sebaiknya dikurangi karena kemungkinan besar akan menghambat tumbuh kembang tulang anda, jadinya bisa jadi tumbuh kesamping dan tidak ke atas.

b.  Banyak jalan dan lari, kurangi duduk.

Kalau anda pekerja kantoran mungkin selamat soal barang berat di atas, tapi kalau kebanyakan duduk dan kaki jarang bergerak akan mempengaruhi sirkulasi darah di dalamnya, yang ujungnya tinggi badan juga akan terlihat tidak bertambah dan bahkan bisa jadi stagnan tanpa pertumbuhan.

c.  Aktivitas dalam segala hal.

ini bisa mencakup misalnya bentuk tidur, sering melamun, jarang main diluar rumah, sering menekuk kaki dan lain sebagaianya, semuanya tentu akan berpengaruh pada kualitas pertumbuhan tulang anda.

Cara Meninggikan Badan

Setelah membaca cara menambah tinggi tubuh di atas tentu sedikit paham apa yang harus dilakukan, tapi untuk melengkapinya usahakan untuk belajar informasi cara penting lainnya dalam blog ini juga seperti : Gejala Penyakit Jantung dan Kanker, Cara Mengobati Diabetes dan Lowongan Kerja Baru
Facebook Twitter Google+

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

×
Back To Top